Setelah Divaksin Sinovac, Ariel Noah: Tidak Ada Efek Samping

Ariel Noah divaksinasi Covid-19 di Rumah Sakit Kesehatan Ibu dan Anak (RSKIA) kota Bandung/Medcom.id Ariel Noah divaksinasi Covid-19 di Rumah Sakit Kesehatan Ibu dan Anak (RSKIA) kota Bandung/Medcom.id

Dadali: Kota Bandung menjadi salah satu daerah di Jawa Barat yang melaksanakan vaksinasi covid-19 tahap pertama. Musisi Nazril Irham atau biasa disapa Ariel Noah ikut mendukung program ini. Ia masuk ke dalam daftar 10 orang yang menerima vaksin Sinovac di Kota Bandung.

Vaksinasi diselenggarakan di Rumah Sakit Keluarga Ibu dan Anak (RSKIA) dan dimulai pukul 10.30 WIB. Setibanya di RSKIA, Ariel diarahkan untuk mengisi data lalu dilakukan pemeriksaan kesehatan sebagai syarat menjadi penerima vaksin covid-19. Kehadiran Ariel pun menjadi sorotan orang-orang di RSKIA.

Setelah disuntikkan vaksin asal Tiongkok itu, Ariel mengaku tidak mengalami gejala apa pun. “Yang dirasakan setelah vaksin, tidak merasakan apa-apa, tidak ada efek sampingnya,” kata Ariel, seperti dilansir dari Medcom.id.

Alasan Ariel mengikuti vaksinasi adalah karena ingin pandemi covid-19 ini segera berakhir. Apalagi dengan profesinya sebagai musisi, ia berharap covid-19 bisa cepat berlalu agar bisa kembali beraktivitas dengan normal seperti dahulu.

“Kenapa saya maju duluan, karena saya tidak mau menunggu dan tidak mau menduga mengenai vaksin ini. Semoga setelah ini semua makin yakin,” ucapnya.
 



(SYI)

Berita Terkait