Catet Yeuh Wargi Bogor! Ini Cara Gratis Naik Bus Kita Trans Pakuan

Bus Kita Trans Pakuan di Karoseri Laksana di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (29/10/2021). (ANTARA/Pemkot Bogor) Bus Kita Trans Pakuan di Karoseri Laksana di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (29/10/2021). (ANTARA/Pemkot Bogor)

Dadali:  Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Bogor Eko Prabowo menjelaskan syarat gratis naik Bus Kita Trans Pakuan yang akan mulai beroperasi pada Selasa, 2 November 2021.
 
"Iya, jadi gratis. Kalau mau naik, unduh dulu aplikasi Biskita. Kalau tidak punya ponsel segala macam, untuk tahap uji coba tidak masalah," kata Eko, di Tajur Kota Bogor, dilansir Medcom.id, Senin, 1 November 2021.
 
Eko menyampaikan, selama dua bulan ke depan, Bus Kita Trans Pakuan secara bertahap menggantikan angkutan kota (angkot). Penggunaannya akan digratiskan sementara agar penumpang terbiasa dengan alur pelayanan bus itu terlebih dahulu.

Dengan tujuan itu maka syarat bagi penumpang pun dipermudah. Mulai dari mengecek rute di koridor satu sampai enam menggunakan peta yang disediakan dalam aplikasi Biskita, maupun posisi bus untuk mengetahui jarak dan perkiraan waktu tunggu yang dibutuhkan.

Baca juga: Bus Kita Trans Pakuan Bakal Jadi Pengganti Angkot di Kota Bogor
 
Pada tahap pertama, kata Eko, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) akan mengejar agar 49 bus yang menggantikan 147 angkot bisa beroperasi pada pembukaan resmi yang akan dilaksanakan pada Jumat, 26 November 2021.
 
Bus berkapasitas 20 orang penumpang duduk dan 15 penumpang berdiri. Ini setara dengan tiga kali lipat kapasitas angkot. Bus dapat memuat penuh penumpang karena status Kota Bogor ada pada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 2.
 
Sejumlah fasilitas pendukung dalam bus juga telah disediakan. "Fasilitasnya lengkap, biar masyarakat kenal dulu," ujarnya.



(NAI)