Kemenkes Dorong Upaya Transformasi Digital di Bidang Kesehatan

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Foto: Istimewa Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Foto: Istimewa

Dadali: Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin mengatakan Indonesia mendorong upaya transformasi digital bidang kesehatan. Hal itu diyakini efektif mengatasi pandemi covid-19 di masa mendatang.

Strategi itu, kata Budi, akan berfokus pada ekosistem kesehatan, efisiensi layanan, dan integrasi data. Strategi pemanfaatan teknologi ibarat oasis di tengah pagebluk virus korona.

“Tumbuhnya ekosistem kesehatan digital memberikan optimisme bagi Indonesia untuk menghadapi pandemi dan epidemi, khususnya covid-19,” tutur mantan Wakil Menteri BUMN itu, melansir Medcom.id, Kamis, 7 Oktober 2021.

Budi optimistis teknologi berperan penting dalam memerangi pandemi covid-19. Apalagi, Indonesia menghadapi sejumlah tantangan seperti akses layanan kesehatan yang belum merata.
 
“Lalu, rasio fasilitas kesehatan dan tenaga kesehatan yang tidak sebanding dengan jumlah penduduk Indonesia,” papar dia.

Keyakinan Budi kian kukuh lantaran dalam beberapa tahun terakhir pertumbuhan pengguna internet dan pemilik smartphone di Indonesia semakin meningkat. Saat ini tercatat 202 juta pengguna internet di Indonesia dan mayoritas memiliki smartphone.
 
“Hal tersebut merupakan peluang untuk memanfaatkan teknologi informasi bagi kesehatan masyarakat di masa mendatang,” ujar Budi. (Theofilus Ifan sucipto)



(RAO)

Berita Terkait