Deretan Makanan Maknyus Saat Musim Hujan yang Cocok Disantap!

iconic-inc.org iconic-inc.org

Dadali: Saat hujan mulai turun dan udara menjadi dingin, terkadang perut ikut keroncongan. Hawa sejuk saat hujan acapkali memancing kita untuk selalu mengunyah makanan.

Identiknya, makanan yang cocok disantap saat musim hujan adalah makanan yang hangat atau berkuah. Dengan begitu, lidah akan dimanjakan dan membantu menghangatkan tubuh yang kedinginan.

Nah, berikut ini merupakan deretan makanan yang cocok menemani kamu selagi musim hujan.

Bakso

embed
Foto: iconic-inc.org

Siapa yang tak suka dengan bakso? Makanan ini menjadi primadona di kala hujan dan udara dingin. Kuah kaldu yang disajikan hangat mampu menghangatkan tubuh.

Baca: Mengenal Petrichor, Istilah untuk Aroma Khas Saat Hujan

Bakso mudah ditemukan di Indonesia. Bahkan, jenis bakso juga sudah beragam mulai dari bakso sapi, ikan, hingga udang.

Yang menjadi komponen seru saat menyantap bakso adalah meracik bumbu sesuai selera. Tambahan mi kuning atau bihun, seledri, bawang goreng, dan sambal membuat lidah menjadi kaya rasa.

Wedang ronde

embed Foto: Qraved

Wedang ronde adalah camilan yang terbuat dari beras ketan dan dibentuk bulat-bulat dengan isian remah kacang. Makanan ini terasa nikmat dengan balutan kuah jahe yang memiliki rasa pedas dan manis.

Selain itu, wedang ronde juga dapat disajikan dengan berbagai tambahan toping. Seperti agar-agar, kolang-kaling, roti tawar, dan taburan kacang yang disangrai.

Pempek 

embed

Foto: Tasty Indonesian Food
Menyantap pempek yang baru digoreng lalu dibalur dengan kuah cuko yang pedas manis terasa cocok di lidah, terutama saat cuaca dingin dan hujan. Pempek merupakan campuran tepung kanji dan ikan yang memilki beberapa varian seperti pempek kapal selam, lenjer, keriting, dan kulit.

Siapa yang tak suka? Teksturnya yang kenyal sekaligus garing, mampu membuat rasa lapar makin tak tertahankan.

Kembang tahu
embedFoto: Pinterest

Kombinasi antara sari pati tahu yang lembut dan guyuran kuah gula merah jahe yang panas dapat menghangatkan perut dan tubuh saat hujan musim hujan.

Untuk menambahkan rasa dan tekstur, beberapa penjual kembang tahu terkadang menambahkan taburan kacang sangrai atau keju sebagai pelengkap.

Kembang tahu juga bisa menjadi pilihan camilan bagi kamu yang karena sehat. Kembang tahu mengandung nilai gizi yang baik bagi tubuh, memiliki kandungan protein yang tinggi, dan kandungan lemak yang rendah.

Roti bakar
embedFoto: Resepedia

Camilan ini merupakan yang paling mudah dicari bahkan dibuat sendiri. Roti bakar bisa dibuat asin atau manis sesuai selera. Roti bakar asin biasanya menggunakan toping seperti keju, daging asap, dan telur mata sapi. Sementara untuk roti bakar manis, kamu bisa memakai toping cokelat meses, selai buah, atau susu kental manis.

Roti yang masih panas dan garing setelah dibakar merupakan camilan yang disukai semua orang terutama jika dimakan di saat musim hujan dan cuaca dingin.

Itu dia deretan makanan yang cocok disantap saat musim hujan sekaligus bisa membantu menghangatkan tubuh dari dinginnya cuaca. Selamat menikmati! (Raissa Oktaviani)



(RAO)