Pemudik Diimbau Tak Pulang Bersamaan saat Puncak Arus Balik 6-8 Mei

Suasana arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Antara/HO-Jasa Marga Suasana arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Antara/HO-Jasa Marga

Jakarta: PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mengimbau masyarakat untuk mengatur waktu perjalanan balik ke Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) saat periode arus balik Lebaran 2022. Sebab, puncak arus balik diprediksi terjadi pada 6-8 Mei 2022.

"Jika semua orang merencanakan pulang di akhir libur panjang, seperti tanggal 6, 7 dan 8 Mei 2022. Maka, peningkatan lalu lintas serentak secara bersama-sama ini harus diantisipasi oleh pengguna jalan," kata Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Heru, dilansir dari Antara, Rabu, 4 Mei 2022.

Baca: Disparbud Sebut Wisatawan Bisa Lewati Sejumlah Jalan di Garut

Jasa Marga mencatat sebanyak 1,7 juta kendaraan meninggalkan Jabotabek menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), Barat (Merak) dan Selatan (Puncak). Angka tersebut naik 9,5 persen jika dibandingkan dengan Lebaran 2019 sebelum terjadinya pandemi covid-19.

Pemudik diimbau untuk selalu berhati-hati dalam berkendara, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan mengikuti arahan petugas di lapangan. Informasi dan pelayanan lalin dapat diakses melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080.



(UWA)

Berita Terkait