Haduh! Kasus Positif Covid-19 di 5 Kelurahan di Kota Depok Masih Tinggi

Ilustrasi Zona Merah Medcom.id Ilustrasi Zona Merah Medcom.id

Dadali: Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Kasus Covid-19 Kota Depok, Jawa Barat, merilis update kasus positif covid-19. Data tersebut menunjukkan lima kelurahan memiliki kasus aktif covid-19 yang masih tinggi.

Kelima kelurahan tersebut ialah Kelurahan Mekarsari di Kecamatan Cimanggis dengan 46 kasus, Kelurahan Pasir Putih di Kecamatan Sawangan 11 kasus, Kelurahan Pengasinan di Kecamatan Sawangan 10 kasus, Kelurahan Sukamaju di Kecamatan Cilodong 7 kasus, Kelurahan Bedahan di Kecamatan Sawangan 5 kasus, dan Kelurahan Sawangan Lama di Kecamatan Sawangan 5 kasus.
 
Camat Cimanggis Abdul Rahman mengatakan, klaster covid-19 tertinggi di daerahnya terdapat di RW 11 Kelurahan Mekarsari. Sebanyak 46 orang santri pondok pesantren terkonfirmasi positif.

"Klaster di Ponpes Babussalam disebabkan karena kontak erat," katanya, dikutip dari Medcom.id, Selasa, 26 Oktober 2021.

Baca juga: Santri dan Ustaz di Ponpes Babussalam Depok Terpapar Covid-19

Dia mengatakan, kasus berawal ketika salah seorang dari santri ponpes cuti pulang kampung beberapa waktu lalu. Sepulang dari kampung dia kembali ke ponpes untuk bergabung dengan ratusan santri lainnya.

"Hasilnya, santri itu dinyatakan positif covid-19," tutur Abdul.

Guna menekan laju penularan covid-19, lanjut dia, pihak Kodim, Polsek dan Puskesmas bergerak cepat mengisolasi para pasien itu.



(NAI)

Berita Terkait