Polisi Belum Olah TKP Kebakaran Kilang Minyak Balongan

Tim HSSE & Fire Fighter Pertamina berupaya memadamkan api di lokasi insiden terbakarnya tangki penyimpan BBM di Kilang Balongan RU VI, Indramayu, Jawa Barat, Rabu (31/3/2021). ANTARA FOTO/Humas Pertamina/Priyo Widianto/Handout/DA/wsj. Tim HSSE & Fire Fighter Pertamina berupaya memadamkan api di lokasi insiden terbakarnya tangki penyimpan BBM di Kilang Balongan RU VI, Indramayu, Jawa Barat, Rabu (31/3/2021). ANTARA FOTO/Humas Pertamina/Priyo Widianto/Handout/DA/wsj.

Dadali: Polisi masih belum melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait kebakaran kilang minyak Pertamina di Balongan, Indramayu, Jawa Barat. Polisi belum mendapat kepastian keamanan dari pihak Pertamina.
 
"Belum bisa masuk menunggu informasi dari pihak Pertamina apakah sudah bisa dikatakan aman atau tidaknya," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A. Chaniago, saat dihubungi, Senin 5 April 2021, seperti dilansir dari Medcom.id.

Erdi menuturkan saat ini kebakaran di kilang minyak PT Pertamina itu sudah padam. Namun, tim Laboratorium Forensik (Labfor) dari Mabes dan Polda Jabar belum dapat masuk ke dalam lokasi. 

Baca juga: Luka Berat, 7 Korban Kebakaran Kilang Balongan Masih Dirawat
 
Menurutnya, polisi siap melakukan olah TKP apabila mendapat kepastian keamanan dari Pertamina. Olah TKP guna menyelidiki penyebab terbakarnya kilang minyak tersebut.

Sementara itu, Korps Bhayangkara juga telah melakukan pemeriksaan terkait ledakan kilang minyak. Beberapa pihak telah dimintai keterangan oleh penyidik kepolisian antara lain petugas di bidang Health, safety, security, and environmental (HSSE). 
 
"Artinya dari pihak di bidang kesehatan kemudian keselamatan dan keamanan lingkungan, ini sudah ada yang diminta keterangan gitu, kurang lebih ada lima orang yang diperiksa," kata dia. (P Aditya Prakasa)



(CIA)

Berita Terkait